Saat ini, hampir semua kota di Indonesia termasuk Jakarta dan Bali menyediakan layanan rental mobil. Keberadaannya merupakan solusi bagi siapa saja yang ingin bepergian dengan nyaman tanpa khawatir terikat dengan jadwal transportasi umum. Meski begitu, Anda tidak boleh sembarangan memilih jasa rental mobil karena itu berkaitan dengan kenyamanan Anda.
Lantas, apa saja tips layanan rental mobil yang perlu diperhatikan untuk perjalanan yang aman dan nyaman? Simak selengkapnya dalam uraian berikut ini!
Daftar Isi
ToggleDengan banyaknya penyedia layanan rental mobil, Anda mungkin bingung menentukan pilihan. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum memilih jasa rental mobil antara lain:
Hal pertama yang perlu Anda perhatikan dari perusahaan jasa rental adalah reputasi yang mereka miliki. Biasanya, perusahaan rental mobil yang terpercaya sudah memiliki badan hukum (berizin), memiliki alamat kantor dan contact person yang jelas. Hindari menggunakan jasa rental dari perusahaan tidak berizin karena itu bisa berisiko dan merugikan Anda nantinya.
Tips memilih jasa rental mobil yang berikutnya berkaitan dengan jenis kendaraan mobil apa yang ingin Anda sewa. Perusahaan rental yang terpercaya dan berpengalaman biasanya menyediakan berbagai kategori kendaraan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Mobil MPV misalnya, memiliki daya tampung yang besar dan bagasi luas sehingga cocok untuk liburan bersama keluarga. Untuk menempuh perjalanan bermedan sulit, Anda bisa memilih kendaraan kelas SUV seperti Pajero atau Fortuner. Kendaraan kelas minibus cocok dipilih jika Anda ingin melakukan perjalanan kelompok (misalnya dengan rekan-rekan satu kantor).
Baca juga: Ternyata, Nggak Semua Cocok Jadi Mobil Rental! Pilih Ini Aja
Namun, jangan hanya terpaku pada merek yang disediakan. Anda sebaiknya juga mencari tahu bagaimana kondisi mobil tersebut—keluaran tahun berapa, jenis transmisi yang digunakan, hingga fasilitas aksesoris dan fasilitas unit tersebut. Pastikan perusahaan rental memiliki armada yang cukup dan beragam untuk memenuhi kebutuhan Anda.
Baca juga: Ini Cara Cek Mobil Rental Biar Gak Dikibulin oleh Pemilik Rental
Perusahaan rental dengan reputasi yang mumpuni, umumnya juga menyediakan pilihan layanan yang beragam. Mulai dari durasi sewa sampai pilihan paket rental. Apakah Anda ingin menyewa mobil dengan sistem sewa harian, mingguan atau justru per jam? Apakah Anda ingin menyewa mobil sendiri (lepas kunci) atau justru ingin menyewa mobil sekalian dengan sopirnya? Apakah biaya rental yang dikenakan sudah termasuk bahan bakar dan tol?
Baca juga: Biar Nggak Boncos, Pahami Cara Hitung Jam Sewa Rental Mobil!
Pastikan layanan yang Anda inginkan tersedia di jasa rental mobil yang Anda pilih. Dengan begitu, perjalanan bisa lebih nyaman sesuai dengan rencana dan kebutuhan.
Setiap penyedia jasa rental memiliki aturan tersendiri untuk konsumen mereka. Sebelum menandatangani perjanjian sewa, pastikan Anda memahami semua syarat dan ketentuan yang tercantum di dalamnya. Perhatikan dengan cermat kebijakan pengembalian mobil, termasuk waktu pengembalian, biaya tambahan untuk keterlambatan, dan kondisi mobil saat pengembalian. Berikut adalah beberapa contoh detail yang perlu Anda perhatikan.
Pastikan Anda memiliki pemahaman yang jelas tentang semua hal ini untuk menghindari masalah di kemudian hari. Jika ada bagian yang tidak Anda pahami atau membingungkan, jangan ragu bertanya kepada penyedia rental. Apabila Anda menganggap ada bagian dari perjanjian sewa yang tidak sesuai harapan, tidak ada salahnya mencari jasa rental lain demi kenyamanan Anda.
Semua orang berharap perjalanan yang mereka lakukan bisa berjalan lancar. Namun, risiko di jalanan kadang tidak bisa diprediksi. Itulah mengapa penting menyewa mobil yang dilengkapi dengan asuransi yang memadai. Ini penting untuk melindungi Anda dan mobil yang Anda sewa dari berbagai risiko yang mungkin terjadi.
Pastikan Anda memahami cakupan asuransi yang disediakan oleh perusahaan rental, termasuk prosedur klaim jika terjadi kerusakan atau kecelakaan. Jangan ragu untuk bertanya kepada petugas rental untuk mendapatkan klarifikasi lebih lanjut tentang asuransi yang mereka miliki. Perlu dicatat, meskipun mobil yang Anda sewa sudah diasuransikan, bukan berarti Anda tidak perlu merawat dan menjaga mobil yang disewa. Pasalnya, klaim asuransi juga memiliki prosedur tersendiri.
Selain berbagai tips di atas, penting juga untuk memperhatikan layanan pelanggan yang diberikan oleh perusahaan rental terkait. Pilihlah perusahaan yang menawarkan layanan pelanggan yang responsif dan ramah. Pastikan mereka dapat memberikan bantuan dan solusi jika Anda mengalami masalah atau pertanyaan selama periode penyewaan. Dengan begitu, Anda bisa tetap merasa tenang dan nyaman selama perjalanan.
Baca juga: Ga Usah Ragu Bikin Asuransi Mobil Rental! Ini Alasannya, Wajib!
Lantas, bagaimana cara memilih layanan rental mobil yang tepat? Simak beberapa tipsnya berikut ini!
Membandingkan beberapa jasa rental mobil sekaligus akan memberikan Anda peluang untuk memilih layanan terbaik. Jangan terpaku pada harga murah. Ada banyak pertimbangan lain yang harus Anda perhatikan seperti beberapa poin di atas. Percuma pula jika Anda membayar 30% lebih murah, tetapi ternyata kenyamanan saat menggunakan mobil rental sama sekali buruk, bukan?
Lakukan perbandingan antara satu jasa rental mobil satu dengan lainnya—pilihlah mana yang paling baik setelah melihat dari berbagai aspek. Agar dapat memilih yang paling tepat, ada baiknya Anda melakukan survei dari jauh-jauh hari.
Periksa website dan media sosial layanan rental mobil untuk menilai profesionalisme dan keinformatifannya. Pastikan informasi yang diberikan lengkap, termasuk jenis armada yang tersedia, layanan yang ditawarkan, dan testimoni pelanggan. Media sosial yang aktif dan konten yang informatif dapat menjadi indikator keandalan penyedia layanan.
Sebelum membeli produk apapun –baik berupa barang maupun layanan, penting untuk membaca ulasan atau review dari pengguna sebelumnya. Ini akan memberikan wawasan terkait jasa rental mobil yang Anda pertimbangkan.
Ulasan ini dapat memberikan informasi berharga tentang kualitas layanan, keandalan armada, dan pengalaman secara keseluruhan. Ini akan membantu Anda membuat keputusan yang lebih terinformasi dan mengurangi risiko kekecewaan di kemudian hari.
Sebelum memilih armada, pertimbangkan jumlah penumpang, barang bawaan dan rute perjalanan Anda terlebih dahulu. Pastikan armada yang Anda pilih (dan yang tersedia di rental tersebut) dapat menampung jumlah penumpang yang sesuai dan memiliki cukup ruang untuk barang bawaan Anda.
Selain itu, pastikan mobil yang Anda pilih cocok untuk rute perjalanan yang Anda rencanakan, baik itu untuk perjalanan jarak pendek atau jarak jauh. Hal ini akan membantu memastikan kenyamanan dan keselamatan selama perjalanan.
Perusahaan rental biasanya menyediakan layanan tambahan yang bersifat opsional untuk mendukung kenyamanan para penyewanya. Pertimbangkan berbagai layanan tambahan berikut ini:
Jika Anda tidak ingin menyetir sendiri, pilihlah layanan sewa mobil dengan sopir. Menyewa mobil dengan sopir juga direkomendasikan jika Anda tidak terlalu memahami rute daerah yang akan dikunjungi. Ini untuk meminimalisasi risiko seperti tersesat atau tidak bisa sampai ke lokasi tujuan tepat waktu. Pastikan sopir memiliki pengalaman, paham rute dan memiliki SIM yang masih berlaku
Apabila Anda tetap ingin menyetir sendiri, Anda memang bisa memanfaatkan GPS yang tersedia di ponsel. Namun, jika khawatir dengan sinyal selama dalam perjalanan, menyewa GPS yang disediakan oleh jasa rental bisa jadi opsi yang menarik untuk dipilih agar perjalanan lebih lancar.
Baca juga: Perlu Banget Pake GPS Tracker di Mobil Rental! Ini Alasannya!
Bagi Anda yang bepergian bersama anak, penting untuk memilih layanan tambahan berupa car seat. Car seat untuk anak sangat direkomendasikan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan. Pastikan car seat yang disediakan sesuai dengan usia dan kebutuhan anak. Jika pihak rental tidak menyediakannya, Anda mungkin perlu membawanya sendiri dari rumah atau memilih jasa rental lain yang memiliki layanan tambahan ini.
Sebelum menyewa mobil, pastikan Anda mendapatkan penawaran tertulis dari perusahaan rental mobil. Penawaran ini harus mencakup semua informasi penting, seperti:
Penawaran tertulis ini akan membantu Anda memahami semua biaya yang terlibat dan menghindari kesalahpahaman di kemudian hari.
Kelengkapan lainnya yang tidak kalah penting untuk Anda miliki adalah bukti sewa. Bukti sewa merupakan dokumen penting yang harus Anda simpan saat menyewa mobil karena berbagai alasan sebagai berikut:
Memeriksa kondisi mobil yang akan disewa adalah hal yang krusial. Namun, banyak orang yang menganggap ini sepele. Ada beberapa alasan kenapa Anda perlu memeriksa kondisi mobil sebelum membawa unit:
Itu dia berbagai tips memilih layanan rental mobil yang perlu Anda perhatikan. Butuh layanan rental yang berkualitas dan terpercaya? Anda bisa menghubungi Rent Car Bravia. Rent Car Bravia menyediakan layanan sewa mobil berkualitas dan profesional di daerah Jakarta dan Bali. Tim kami siap membantu Anda menemukan mobil rental yang paling tepat sesuai kebutuhan Anda. Anda pun dapat menghubungi customer service kami melalui berbagai kanal, mulai dari telepon, WhatsApp, hingga email.